Rabu, 25 Juni 2014

Kebijakan Penerimaan CPNS 2014

Pemerintah berencana membuka formasi sebanyak 100 ribu Aparatur Sipil Negara (ASN), yang terdiri atas 65 ribu Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), dan 35 ribu Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).  Berbeda dengan tahun 2013, pengumuman formasi CPNS 2014 dilaksanakan secara terpusat melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).

Seluruh formasi CPNS baik Kementerian Lembaga maupun pemerintah daerah akan diumumkan secara online lewat website yang dikelola Kemenpan. Meski pengumuman formasi akan didahului KemenPAN-RB, namun setiap instansi juga akan mengumumkan setelah mendapatkan formasi CPNS yang ditandatangani Menteri PAN dan RB.

Mekanisme ini berbeda dengan tahun lalu di mana formasi diserahkan ke masing-masing pejabat pembina kepegawaian (PPK) lewat rapat koordinasi. Setelah itu PPK mengumumkan formasi lewat website, media massa atau sekadar ditempel di kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD).

Formasi Jabatan
Alokasi Formasi CPNS Tahun 2014 (Surat Kemenpan B-2550/M.PAN-RB/06/2014) diprioritaskan untuk mengisi kebutuhan:
  • Tenaga Teknis yang di utamakan bagi Jabatan Fungsional Tertentu sebagai pelaksana tugas pokok organisasi; 
  • Jabatan yang akan menunjang arah pembangunan nasional; 
  • Jabatan yang dapat dilamar oleh semua jurusan kependidikan, sebesar 5 % dari jumlah alokasi formasi masing-masing instansi; 
  • Alokasi Tambahan Formasi PPPK Tahun 2014 diprioritaskan untuk mengisi kebutuhan yang menunjang terhadap akselerasi pencapaian tujuan/sasaran organisasi sebagaimana aturan yang berlaku. 
Rincian jenis jabatan yang dapat diusulkan dalam tambahan formasi ASN tahun 2014 sebagai berikut:
  1. Formasi jabatan pelaksana (jabatan fungsional umum) harus memuat kualifikasi pendidikan, golongan/ruang, jumlah, dan alokasi untuk masing-masing jabatan (unit kerja penempatan) 
  2. Formasi jabatan fungsional (jabatan fungsional tertentu) harus memuat jenjang jabatan, kualifikasi pendidikan, golongan/ruang, jumlah, dan alokasi untuk masing-masing jabatan (unit kerja penempatan). 
Faktor-faktor yang menjadi pertimbangan tambahan formasi untuk pemerintah daerah :
· Rasio Belanja Pegawai;
· Jumlah PNS yang mencapai Batas Usia Pensiun;
· Alokasi formasi CPNS tahun sebelumnya yang tidak terlaksana;
· Jumlah PNS yang ada pada saat ini;
· Perbandingan jumlah Pegawai ASN dengan jumlah Penduduk;
. Daerah baru pemekaran;
· Alokasi formasi di utamakan jabatan fungsional;
· Kebijakan yang mendukung percepatan pembangunan nasional;
· Ruang lingkup Instansi;

Sedangkan Faktor-faktor menjadi pertimbangan tambahan formasi untuk pemerintah pusat : 
· Jumlah PNS yang mencapai Batas Usia Pensiun;
· Alokasi formasi CPNS tahun sebelumnya yang tidak terlaksana;
· Jumlah PNS yang ada pada saat ini;
. Jumlah lulusan ikatan dinas;
· Alokasi formasi di utamakan jabatan fungsional;
· Kebijakan yang mendukung percepatan pembangunan nasional;
· Ruang lingkup Instansi; 

CPNS 2014 masih membuka formasi bagi lulusan SMA plus keahlian lebih seperti bisa komputer, dan lain-lain, dan seperti tahun lalu penerimaan CPNS 2014 terdapat kuota untuk putra-putri khusus Papua.

Pelaksanaan 
Pendaftaran seleksi CPNS 2014 akan dilaksanakan mulai minggu ke-4 Juli 2014, diiperkirakan akhir Agustus 2014 hingga pertengahan September 2014 test seleksi CPNS 2014 sudah dimulai. Seleksi CAT di daerah akan tangani oleh Kanwil-kanwil Badan Kepegawaian Negara beserta Kemendikbud. Perlu diketahui pendaftaran PPPK dilaksanakan setelah pendaftaran dan tes CPNS.

Berdasarkan surat Men PAN RB No B-2432/M.PAN.RB/7/2013, pelaksanaan seleksi nasional CPNS seluruhnya menggunakan sistem CAT baik untuk instansi pusat maupun daerah. Penggunaan sistem CAT lebih menjamin pelaksanaan seleksi CPNS berlangsung kompetitif, obyektif, transparan dan bebas KKN.

Satu Instansi
Pelamar hanya bisa melamar dan mengikuti tes di satu instansi saja, namun pelamar diberikan kesempatan untuk memilih tiga jabatan dengan syarat kualifikasi yang dibutuhkan sama.

Rencananya untuk mengantisipasi tidak terjadi double pelamar, Panselnas CPNS akan menyeleksinya lewat pendaftaran online satu pintu, teknisnya sementara masih dalam pembahasan Panselnas. Namun ada kemungkinan dalam hal ini pendaftaran diserahkan kepada masing-masing Instansi, tentunya melalui media Online seperti Website. Kepastian mengenai sistem ini akan ditetapkan dengan keputusan Kemen PAN dan RB (tunggu saja).

Syarat Administrasi
Saat registrasi awal yang diperlukan hanya nama lengkap, NIK dan alamat email, persyaratan administrasi SKCK, Kartu Kuning, Surat Keterangan Sehat tidak diperlukan. Dokumen tersebut dibutuhkan untuk melengkapi syarat administrasi jika seorang pelamar telah lulus seleksi CPNS.

Materi Soal
Materi Tes CPNS 2014 terdiri atas Tes Kompetensi Dasar (TKD) dan Tes Kompetensi Bidang (TKB). Materi TKD terdiri atas Tes Wawasan Kebangsaan, Tes Intelegensia Umum, dan Tes Karakterisitik Pribadi. 

Tes wawasan kebangsaan meliputi Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI. Sedangkan Tes Karakteristk pribadi terdiri atas integritas diri, semangat berprestasi, kreativitas dan inovasi, orientasi pada pelayanan dll. Adapun Tes intelegensia umum materinya meliputi kemampuan verbal, kemampuan numerik, kemampuan berpikir logis, kemampuan berpikir analitis.

Alokasi Formasi Instansi
Sebanyak 482 instansi pemerintah yang mendapat formasi dan akan membuka lowongan CPNS dengan perincian instansi pusat 31 Kementerian dan 40 Lembaga. Sedangkan Pemerintah daerah terdiri dari 28 pemerintah provinsi dan 383 pemerintah kabupaten/kota.  Untuk mendapatkan informasi update yang mendapatkan alokasi formasi CPNS 2014 silahkan lihat di website menpan.

Berikut daftar pemerintah daerah yang mendapatkan alokasi CPNS tahun 2014




Keterangan
  • Dari 77 instansi pusat sebanyak 71 mendapatkan alokasi CPNS 2014, 6 instansi tidak mengajukan formasi
  • Jumlah daerah (provinsi/kabupaten/kota) yang diberikan formasi sebanyak 405
  • Jumlah provinsi yang diberikan formasi adalah 28 provinsi
  • Jumlah kabupaten yang diberikan formasi sebanyak 309
  • Jumlah kota yang diberikan formasi 68 
  • Jumlah Pemda yang tidak mengajukan formasi CPNS 2014: Provinsi sejumlah 6, pemerintah kabupaten sebanyak 100 dan pemerintah kota 25 daerah.
  • Instansi yang menarik kembali usulan formasi adalah Lampung Timur

      Senin, 23 Juni 2014

      Update - Penerimaan CPNS 2014

      Pemerintah memastikan tahun 2014 ini akan merekrut 100.000 Aparatur Sipil Negara (ASN), dengan rincian 65.000 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), dan 35.000 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

      Sesuai UU ASN, Presiden sebagai pemegang kekuasaan tertinggi dalam kebijakan, pembinaan profesi, dan Manajemen ASN mendelegasikan sebagian kekuasaaannya kepada Kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendayagunaan aparatur negara dalam hal ini Kemenpan.

      Manajemen ASN sendiri terdiri atas Manajemen PNS dan Manajemen PPPK, salah satu unsur Manajemen PNS adalah penyusunan dan penetapan kebutuhan dan pengadaan. Sehingga seperti tahun 2013 penetapan kebutuhan formasi serta jumlah PNS dan PPPK yang akan direkrut tetap dibawah kendali pusat.

      Penetapan kebutuhan dan pengendalian jumlah PNS ditetapkan oleh Menteri secara nasional berdasarkan:
      • Penyusunan kebutuhan jumlah dan jenis jabatan berdasarkan metode analisis jabatan dan analisis beban kerja.
      • Perencanaan kebutuhan SDM 5 tahun dengan rincian per tahun berdasarkan prioritas kebutuhan
      TAHAPAN PENGADAAN CPNS 2014

      Pengadaan PNS merupakan kegiatan untuk mengisi kebutuhan Jabatan Administrasi dan/atau Jabatan Fungsional dalam suatu Instansi Pemerintah. Pengadaan PNS di Instansi Pemerintah dilakukan berdasarkan penetapan kebutuhan yang ditetapkan oleh Menteri PAN dan RB dengan tahapan sbb:
      1. Perencanaan 
      2. Pengumuman lowongan
      3. Pelamaran
      4. Seleksi (administrasi, kompetensi dasar, dan kompetensi bidang)
      5. Pengumuman hasil seleksi
      6. Masa percobaan
      7. Pengangkatan menjadi PNS
      Dalam tulisan ini akan dibahas 5 (lima) tahapan awal sebagai informasi utama dalam proses perekrutan CPNS. Penulis akan berusaha untuk meng-update informasi maupun data-data yang mendukung semua tahapan penerimaan CPNS 2014.

      1. Perencanaan
      • Update 1. Berdasarkan surat Deputi Bidang SDM Apaaratur Kemen PANRB No. B/1229/D.III-PAN-RB/03/2014, paling lambat hari Jumat tanggal 28 Maret 2014 para Pejabat Pembina Kepegawaian Pusat dan Daerah agar menyampaikan Usulan Formasi Tahun 2014 (ASN maupun PPPK) sesuai degan format isian. Apabila sampai tanggal tersebut belum diterima Oleh Kemenpan RB, maka usulan formasi akan diproses pada tahap berikutnya.
      • Kebijakan Penerimaan CPNS 2014
      2. Pengumuman lowongan
      • Belum ada informasi
      3. Pelamaran
      4. Seleksi (administrasi, kompetensi dasar, dan kompetensi bidang)
      5. Pengumuman hasil seleksi

      Informasi Penting Lainnya
      • Syarat porsi belanja pegawai di bawah 50 persen APBD juga masih berlaku. Artinya, daerah yang separoh lebih APBD sudah tersedot untuk belanja pegawai, tidak akan diberi formasi CPNS dan PPPK tahun 2014 - sumber
      • Pemerintah merencanakan seleksi CPNS digelar sebelum atau sesudah pilpres Juli 2014 - sumber
      • Model ujian CAT akan digunakan pada seleksi CPNS untuk seluruh Instansi pusat dan instansi tingkat Provinsi. Sedangkan di level Pemerintah Kabupaten/Kota sifatnya masih berupa anjuran - sumber
      Akhir kata persiapan sedini mungkin baik persyaratan maupun materi soal merupakan langkah terbaik menghadapi penerimaan CPNS 2014 ini, tidak lupa jagalah kesehatan dan selalu berdoa.